Cara Ampuh Mengatasi Anak Demam Tanpa Obat

Demam bisa terjadi oleh siapa saja, termasuk pada anak-anak.Bagi Anda para orangtua merasa khawatir apabila Anda mendapati si kecil demam dan ingin secepatnya memberikan obat penurun panas agar demamnya mereda.Namun demam pada anak sebenarnya tidak perlu diobati dengan obat penurun demam.Sebab, pemberian obat pada anak sejak dini tidak baik untuk kesehatan anak itu sendiri.

Demam sendiri merupakan gejala suatu penyakit atau cara alami tubuh melawan infeksi kuman yang masuk pada tubuh. Sehingga, Anda tidak perlu khawatir jika anak demam. Anda hanya perlu melakukan beberapa cara mengatasi anak demam tanpa obat berikut ini:

  • Kompres anak dengan waslap atau kain kecil yang halus yang mana sudah diberi air hangat atau air bersuhu normal. Ingat, jangan coba mengompres anak dengan air es!
  • Pastikan anak mengenakan pakaian yang nyaman, tidak terlalu tebal, longgar, dan mudah menyerap keringat. Kemudian, ketika pakaian si kecil sudah lembap segeralah mengganti pakaiannya.
  • Jaga suhu kamar agar tetap sejuk dan nyaman. Jika ruangan terlalu panas atau pengap, gunakan kipas angin namun arahkan aliran udara tidak langsung kea rah anak.
  • Mandikan anak dengan air hangat. Sebab, air hangat yang bersentuhan langsung dengan kulit memicu penurunan suhu tubuh.
  • Berikan anak minum lebih sering dan lebih banyak. Jika si kecil masih menyusu, berikan ASI sesering mungkin. Hal ini dapat mencegah si kecil dehidrasi selama demam.

 

Scroll to Top