Siapa yang tidak ingin memiliki wajah halus dan bersih tanpa bruntusan atau pun jerawat? Siapapun pasti ingin. Namun bruntusan menjadi masalah yang cukup keras kepala. Untuk menghilangkan atau meringankan kondisi tersebut, ada baiknya untuk cek 4 kunci skincare rutin berikut.
Pertimbangan Penting Skincare Untuk Menghindari Bruntusan
- Gunakan Pelembap Wajah
Setiap kulit membutuhkan kondisi yang lembap agar tetap sehat, termasuk kulit berminyak. Kadarnyalah yang berbeda. Gunakan moisturizer untuk meningkatkan kadar air dan kelembapan agar kulit tidak kering dan memperparah bruntusan.
- Gunakan Pembersih Wajah Yang Lembut
Pilih face wash dengan label hypoallergenic dan memiliki kandungan asam salisilat. Bahan charcoal pun disebut mampu membersihkan wajah dari kotoran secara menyeluruh, sehingga mencegah bruntusan datang kembali.
- Lakukan Eksfoliasi Secara Rutin
Eksfoliasi dapat membantu mengangkat kotoran yang tidak bisa terangkat dengan pembersih wajah. Namun, lakukan eksfoliasi sebanyak 1 atau 2 kali saja setiap minggunya. Pilih eksfoliator mekanis dan kimia, agar wajah lebih bersih.
- Hindari Pencetus Alergi Dan Iritasi
Riwayat eksim dan kulit sensitif kerap menjadi pencetus utama terjadinya bruntusan. Karena itulah, hindari produk dengan bahan kimia keras atau hindari pencetus alergi dan iritasi, termasuk aksesoris kepala (topi), rambut yang panjang, hingga salah skincare.
Bisa dilihat bahwa kondisi bruntusan ini tidak melulu karena jerawatan. Bisa jadi pencetus iritasi dan alergi membuat kulit bruntusan. Karena itu, gunakan pelembap, pembersih wajah, eksfoliasi, dan hindari alergi dengan baik.