Saat anda sedang mencari referensi dari banyak sumber, ada kalanya anda perlu melakukan copy-paste kata-kata hingga paragraf dari sumber ke dalam file Microsoft Word yang anda buka. Kalau itu adalah file dari Word, tentu itu tidak menjadi masalah sama sekali. Anda barangkali hanya perlu melakukan perubahan terkait hal-hal dasar seperti jenis font, ukuran font, warna font, spasi, dan hal lainnya. Semua itu bisa anda ubah dengan cukup mudah dari menu Font ataupun Menu Paragraph yang ada di Ms. Word sehingga tidak akan terrlalu memakan waktu.
Prosesnya akan menjadi sulit ketika anda ingin anda menggunakan sumber dari dokumen lainnnya. Itu bisa saja berasal dari file dengan format PDF atau justru dengan file atau paragraf dari website atau situs. Dengan dua sumber yang satu ini, prosesnya akan bisa cukup merepotkan. Ada kalanya kalimat menjadi tidak teratur sama sekali sehingga ini akan cukup memakan waktu kalau anda ingin mengubah satu persatu. Ini akan semakin menyulitkan anda kalau anda mengutip atau melakukan copy-paste dari banyak sumber yang berbeda-beda karena formatnya pun bisa saling berbeda di masing-masing sumber tersebut. Untuk itu, ada solusi yang bisa anda dapatkan dan informasinya ini pun bisa anda temukan dari laman https://majalahgadget.net/.
Menggunakan Notepad
Salah satu cara termudah adalah dengan menggunakan notepad. Sebelum anda melakukan paste atau menempatkan bagian yang sudah anda copy itu ke dalam file word, anda sebaiknya memasukkan paragraf yang ada itu ke dalam notepad. Secara otomatis, notepad akan menghilangkan format yang ada di dalam paragraf yang telah anda copy tersebut. Dengan demikian, beragam bentuk format yang ada itu tidak akan mengacaukan kata-kata dan paragraf yang sudah anda susun sebelumnya di Ms. Word. Notepad akan secara otomatis menghilangkan format sehingga yang tersisa hanyalah huruf saja dan itu bisa anda copy-paste ke halaman Ms. Word dari dokumen yang sedang anda kerjakan.
Cara ini tentu sangat praktis dan mudah dilakukan. Notepad pun selalu ada di semua komputer sehingga anda tidak harus mengunduh dan memasang aplikasi tambahan apapun. Ini akan cukup mempersingkat proses anda dalam mengubah format satu per satu nantinya. Anda cukup copy paste saja dari notepad dan anda format dengan melakukan blok di semua file yang baru saja anda paste atau anda tempelkan itu.
Namun, anda perlu bahwa cara ini tidak sepenuhnya efektif. Seperti yang sudah disebutkan, notepad akan secara otomatis menghilangkan format seperti bullet dan numbering. Padahal, ini akan cukup rancu ketika anda tidak cek terlebih dahulu sebelum anda tambahkan di dokumen anda. Bagian yang seharusnya berisi bullet dan numbering akan menjadi paragraf biasa. Karena itu, ada baiknya bila anda cek ulang saat anda formatting di dalam dokumen Ms. Word anda tersebut.
Perhatian
Cara dengan notepad memang sangat berguna. Setidaknya, anda tidak perlu direpotkan dengan tahapan formatting satu persatu yang akan memakan waktu. Selain itu, anda akan mendapatkan akses mudah lainnya. Anda sebenarnya tidak harus mengubah format satu persatu dari hal yang sudah anda cuplik dari website atau sumber lainnya. Di Ms. Word, ada fungsi yang bernama Format Painter yang berbentuk seperti kuas.
Dengan fungsi ini, anda bisa langsung menduplikat format yang sudah anda buat dan anda terapkan di bagian yang belum anda format. Caranya adalah dengan melakukan blok di paragraf atau bagian yang sudah anda format. Setelahnya, anda bisa menekan ikon Format Painter dan anda bisa blok lagi bagian yang belum anda format sama sekali. Ini akan sangat efektif bila anda padukan dengan proses melalui bantuan dari notepad.