Jembatan Bailey

Jika Anda pernah melihat jembatan yang tampak seperti rangka logam, maka Anda sudah melihat Jembatan Bailey. Nama jembatan ini diambil dari nama orang yang mengembangkannya, yaitu Sir Donald Bailey. Di balik desainnya yang unik, jembatan ini memiliki sejarah yang panjang.

Jembatan ini dikembangkan sejak lama, yaitu sejak tahun 1940-an dengan tujuan untuk keperluan militer pada zaman Perang Dunia II. Sir Donald Bailey yang merupakan pengembangnya adalah pegawai negeri sipil di kantor perang inggris.

Bailey sangat tertarik dengan jembatan sehingga membuat konsep model jembatanmenjadi aktivitas keseharian dan juga hobinya.

Bailey mengajukan prototipe awal dari jembatan ini pada tahun 1936, tetapi usulannya ditolak. Namun, hal ini tidak membuatnya menyerah. Bailey kembali membuat proposal pembuatan jembatan pada tahun 1940 hingga akhirnya terciptalah jembatan rangka seperti yang dapat kita lihat seperti sekarang.

Karakteristik khusus jembatan ini salah satunya adalah desain rangka yang indah. Tak hanya itu, jembatan ini juga sifatnya movable atau dapat dipindahkan sehingga kerap digunakan sebagai jembatan darurat untuk situasi mendesak. Misalnya pada saat terjadi perang militer maupun saat terjadi situasi darurat akibat bencana.

Meski mudah dirakit dan dilepas, Jembatan Bailey sudah terjamin keamanannya melalui serangkaian tes dan uji coba. Oleh karena itulah penggunaannya untuk memulihkan dan membantu daerah rawan bencana.

 

Scroll to Top